FIN.CO.ID - Turnamen Mobile Legends: Bang-Bang Professional League (MPL) Indonesia Season 13 kembali bergulir pada 29 Maret 2024.
MPL ID S13 minggu 4 menyajikan dua pertandingan yakni Onic vs Dewa United Esports dan Bigetron Alpha vs Rebellion Zion.
MPL ID S13 akan bergulir di MPL Arena, Jakarta Barat. Kalian bisa menyaksikannya secara online melalui link di bawah artikel ini.
Pertandingan Onic dan Dewa akan mengawali laga MPL ID S13 minggu keempat. Laga kedua tim esports ini sangat dinanti karena menjadi ajang reuni Drian dengan Onic Esports.
BACA JUGA :
- 3 Hero Mobile Legends yang Cocok untuk Push Rank di Tier Legend hingga Mythical Glory!
- 3 Tips Jadi Jungler Terbaik di Mobile Legends!
Sebelum bergabung dengan Dewa, Drian merupakan pemain veteran di Onic Esports bahkan dirinya menghasilkan banyak piala untuk tim berlogo landak kuning.
Kini Drian keluar dari Onic dan bergabung bersama Dewa. Dalam MPL ID S13, Drian ingin melawan sang roamer terbaik Indonesia yakni Onic Kiboy.
“Pengen lawan, Kiboy” ucap Drian singkat pada sesi interview setelah pertandingan Dewa vs Aura di Week 1.
Maka dari itu Drian sangat ingin melawan mantan rekan setimnya dulu, sekaligus membuktikan siapa yang paling hebat diantara kedua nya.
BACA JUGA:
- 3 Rekomendasi Game Online Dijamin Anti Ngebosenin: Mobile Legends BANG BANG, Free Fire dan Roblox
- Mobile Legends Bagi-bagi Angpao Berisi Skin Gratis, Syaratnya Gampang
Laga berikutnya Bigetron Alpha akan melawan Rebellion Zion. Bigetron menjadi tim yang sukses di MPL ID S13.
Bigetron Alpha sukses menempati posisi pertama klasemen MPL ID S13 setelah mengalahkan pesaingnya Aura Fire dan RRQ.
Pada pekan keempat akan menjadi ajang pembuktian Bigetron untuk bisa mempertahankan posisi pertamanya atau mala terjungkal oleh Rebellion.
Bigetron tak boleh anggap remeh Rebellion. Sebab Audy TZY dan kawan-kawan berhasil memberikan kejutan dengan mengalahkan Onic Esports.
Hasil ini tentunya menambah kepercayaan bagi Rebellion untuk meneruskan tren positifnya.