Bola

Catat Tanggalnya! Drawing Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

sport.fin.co.id - 12/06/2024, 13:14 WIB

jadwal drawing babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026

FIN.CO.ID - Simak jadwal drawing babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dimana Timnas Indonesia akan melawan tim raksasa asian.

Terdapat 18 tim  dipastikan lolos ke babak ketigas Kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia akan dan tim lainnya akan diundian babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan berlangsun di Kuala Lumpur, Malaysia 27 Juni mendatang.

Pembagian pot ini mengacu perkiraan ranking FIFA terbaru pada 20 Juni mendatang. Korea Utara, Indonesia, dan Kuwait jadi tiga tim yang rankingnya paling rendah dibandingkan tim kontestan lainnya.

Mengacu unggah Footy Rankings, pot 1 berisikan Jepang, Iran, Korea Selatan. Pot ditempati Australia, Qatar, dan Irak.

Baca Juga

Pot ketiga ada Arab Saudi, Uzbekistan, dan Yordania. Berikutnya pot empat ada Uni Emirat Arab, Oman, dan Bahrain.

Pot kelima ditempati China, Palestina, dan Kirgistan. Pot enam dihuni Korea Utara, Indonesia, dan Kuwait.

18 tim nanti akan dibagi menjadi tiga grup A, B, dan C yang diisi oleh enam tim.

Format pertandingan sama seperti sebelumnya, yang dimana akan menggunakan sistem home dan away. Artinya setiap tim akan bermain 10 pertandingan.

Tim yang berhasil lolos ke piala dunia 2026 ialah tim yang finish diposisi pertama dan kedua.

Baca Juga

Untuk peringkat ketiga dan keempat lanjut ke ronde keempat untuk mendapatkan dua tiket sisanya.

Bagi tim yang ada diperingkat lima dan enam dipastikan gugur di Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia vs Filipina

Timnas Indonesia memastikan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah menjadi peringkat kedua grup F zona Asia.

Kepastian tersebut diraih skuad Garuda usai membungkam Filipina dengan skor 2-0 yang dicetak oleh Thom Haye menit ke-31 dan Rizki Ridho menit ke-55.

Dua gol tersebut sudah cukup membuat Garuda menggunakan poin penuh di hadapan pendukung sendiri dengan tambahan tiga poin membuat timnas Indonesia koleksi 10 poin.

Ari Nur Cahyo
Penulis