Alasan Alex Marquez Pilih Bertahan Gresini Racing Ketimbang Ikuti Marc Marquez ke Ducati Lenovo di MotoGP 2025

sport.fin.co.id - 14/07/2024, 18:40 WIB

Alasan Alex Marquez Pilih Bertahan Gresini Racing Ketimbang Ikuti Marc Marquez ke Ducati Lenovo di MotoGP 2025

Alasan Alex Marquez Pilih Bertahan Gresini Racing Ketimbang Ikuti Marc Marquez ke Ducati Lenovo di MotoGP 2025

fin.co.id- Alex Marquez ogah mengikut jejak sang kakak Marc Marquez yang hengkan dari Gresini Racing utuk motoGP 2025.

Pada musim MotoGP 205, Marc Marquez akan bergabung dengan Ducati Lenovo, sementara Alex Marquez tetap bertahan di Gresini Racing.

Alex Marquez bertahan bersama Gresini Racing sampai tahun 2026. Alasannya tidak ingin mengikut jejak kakaknya lantaran memiliki utang budi.

"Dua tahun lalu, dia (Nadia Padovani) menyelamatkan karier saya di MotoGP," ucap Alex Marquez, dilansir dari Corsedimoto, Minggu (14/7/2024).

Alex Marquez merasakan punya tujuan tampil bersama Gresini Racing dan penampilannya terus berkembang.

"Saya merasa luar biasa di sini, bersama Nadia dan seluruh tim. Itu sebabnya saya ingin melanjutkan di sini. Ketika saya sampai di suatu tempat, saya selalu mempunyai tujuan dan saya belum mencapainya. Masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan," ujarnya.

Adik Marc Marquez tersebut sudah menganggap Gresini racing sebagai  keluarganya di MotoGP.

"Saat Anda berada di tim, Anda memahami betapa hebatnya atmosfer di sini dan betapa hebatnya orang-orangnya. Sungguh menyenangkan melihat keluarga kecil bepergian keliling dunia dan berusaha melakukan 100% pekerjaan setiap akhir pekan," tutur Alex.

Marquez Bersaudara Naik Podium Bersama

Untuk pertama kalinya dalam 27 tahun di kelas utama MotoGP, sepasang saudara berhasil berbagi podium, Marc Marquez finish di posisi kedua di depan Alex Marquez finish di posisi ketiga.

Bukan rahasia lagi kedua pembalap asal Cervera itu bermimpi untuk berbagi podium suatu hari nanti. Mereka telah mengukir sejarah dengan memenangi balapan Grand Prix, serta menjadi Juara Dunia pada musim yang sama (2014 dan 2019)  Alex dikategori Moto 2 sedangkan Marc kategori moto GP.

Pada MotoGP Jerman 2024, Alex dan Marc sempat bertarung untuk memperebutkan posisi ketiga. Seketika Jorge Martin (Prima Pramac Racing) jatuh dari lintasan jelang akhir balapan.

Sehingga Alex ada di peringkat kedua dan Marc ada di peringkat ketiga namun pertempuran Marquez bersaudara terus berlanjut.

Advertisement

Marc  berhasil menyalip Alex pada tikungan akhir sehingga sang kakak menempati posisi kedua dan sang adik ada di peringkat ketiga.

Hasil ini menjadi kesempatan   Marquez bersaudara untuk naik podium bersama untuk pertama kalinya.

Ari Nur Cahyo
Penulis