fin.co.id - Madura United bersiap menjamu PSBS Biak dalam laga lanjutan pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/2025, Sabtu 7 Februari 2025, pukul 15.30 WIB.
Duel krusial ini akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan dan dapat dinikmati melalui siaran langsung stasiun TV Indosiar.
Tuan rumah sedang dalam momentum kebangkitan setelah menang 2-0 atas Persis Solo di laga sebelumnya.
Hasil tersebut menjadi angin segar bagi Laskar Sape Kerap yang tengah berjuang menjauhi zona degradasi.
Kemenangan atas PSBS Biak akan semakin memperbesar peluang mereka untuk bertahan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Sebaliknya, PSBS Biak datang ke Bangkalan dalam kondisi kurang ideal. Tim asuhan Marcos Samso gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhir, dengan tiga hasil imbang dan satu kekalahan.
Namun, mereka menunjukkan ketangguhan saat menahan imbang Persija Jakarta dengan skor 2-2 pekan lalu.
Baca Juga
Pada pertemuan pertama musim ini, PSBS sukses mengalahkan Madura United dengan skor 2-1.
Kini, Madura United bertekad membalas kekalahan tersebut di kandang sendiri dan mengamankan tiga poin penting untuk menjaga asa bertahan di Liga 1.
Perkiraan Susunan Pemain:
-
Madura United (4-3-3):
Miswar Saputra; Koko Ari, Pedro Monteiro, Haudi Abdillah, Taufik Hidayat; Jordy Wehrmann, Brayan Angulo, Kerim Palic; Arsa Ahmad, Miljan Skrbic, Lulinha.
Pelatih: Angel Alfredo Vera
-
PSBS Biak (4-3-3):
John Pigai; Muhammad Tahir, Fabiano Beltrame, Herwin Saputra, Febriato Uopmabin; Arjuna Agung, Takuya Matsunaga, Jonata Machado; Williams Lugo, Ariel Nahuelpan, Abel Arganaraz.
Pelatih: Marcos Samso
Statistik dan Head to Head
Secara historis, pertemuan antara kedua tim masih relatif seimbang, mengingat PSBS Biak baru kembali berlaga di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Pada putaran pertama musim ini, PSBS Biak berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 2-1 dalam laga yang berlangsung ketat.
Gol dari Marckho Sandy dan Fabiano Beltrame memastikan kemenangan PSBS, sementara Madura United hanya mampu membalas melalui gol Arsa Ahmad.