Al-Nassr Tekuk Al Wehda 2-0, Ronaldo Top Skor Sementara Liga Arab

sport.fin.co.id - 26/02/2025, 07:00 WIB

Al-Nassr Tekuk Al Wehda 2-0, Ronaldo Top Skor Sementara Liga Arab

Prediksi Al Wahda vs Al-Nassr di Liga Pro Saudi. (Instagram@Al-Nassr)


fin.co.id - Al Nassr berhasil mengalahkan Al Wehda dengan skor 2-0 dalam lanjutan Liga Pro Saudi. Pertandingan ini berlangsung di kandang Al Wehda dan menjadi momen penting bagi Al Nassr untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Gol pertama dicetak oleh Cristiano Ronaldo, yang menambah koleksi golnya menjadi 17 musim ini.

Sementara itu, Sadio Mane menggandakan keunggulan melalui eksekusi penalti yang sempurna.

Kemenangan ini membawa Al Nassr naik ke peringkat ketiga klasemen dengan perolehan 47 poin. Di sisi lain, Al Wehda harus puas tetap berada di papan bawah klasemen.

Menariknya, sebelum pertandingan dimulai, terjadi insiden keterlambatan yang membuat Cristiano Ronaldo merasa perlu meminta maaf kepada para penonton.

Meskipun demikian, performa gemilang dari kedua bintang Al Nassr memastikan timnya meraih tiga poin krusial dalam upaya mereka mengejar gelar juara Liga Pro Saudi musim ini.

"Ini adalah pertandingan yang sulit. Babak pertama cukup berat karena kami harus menempuh perjalanan selama tiga jam di bus akibat kemacetan dan jalan yang ditutup," ujar bintang asal Portugal ini, kepada SSC Sports.

Pemain berjulukan CR7 itu melanjutkan, "Saya ingin meminta maaf atas nama Al-Nassr karena pertandingan dimulai terlambat. Ini tidak seharusnya terjadi lagi. Maaf."

Kemenangan ini menjadi kebangkitan bagi Al Nassr setelah sebelumnya mengalami kekalahan dari Al Ettifaq.

"Harus seperti ini. Ini Al-Nassr, kami harus bereaksi. Kami harus terus menang dan lihat apa yang akan terjadi," kata dia.

Ronaldo juga menegaskan bahwa fokus tim saat ini adalah pada dua kompetisi besar, yakni Liga Arab Saudi dan Liga Champions Asia Elite.

Pada Senin, 25 Maret , Al-Nassr akan menghadapi Esteghlal Tehran di babak 16 besar Liga Champions Asia Elite.

Ronaldo mengatakan, timnya harus mampu tampil konsisten di tiap laga.

Advertisement

"Langkah demi langkah, kami harus membangun kembali kepercayaan diri. Kami harus melakukannya lagi, menang, menang, menang, dan lihat apa yang akan terjadi," kata dia.

Dengan tambahan satu gol dalam pertandingan ini, Ronaldo kini memimpin daftar top skor Liga Pro Saudi musim ini dengan 17 gol, unggul satu gol dari Karim Benzema dari Al-Ittihad. (*)

Afdal Namakule
Penulis