Head to Head Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Pernah Menang?

sport.fin.co.id - 17/03/2025, 16:14 WIB

Head to Head Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Pernah Menang?

Head to Head Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Pernah Menang?

fin.co.id - Berikut ini akan membagikan head to head pertandingan Australia vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Indonesia bakal bertandang ke markas Australia pada matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Sydney Football Stadium, Australia, pada Kamis (20/3/2025) mulai jam 16.10 WIB.

Pertandingan melawan Australia menjadi momentum bagi Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Ia akan melanjutkan Garuda tampil pada November 2025 saat berhasil menang lawan Arab Saudi di bawah Asuhan Shin Tae-yong.

Patrick Kluivert, telah mengumumkan sejumlah nama yang akan dibawa untuk menghadapi Australia pada 20 Maret 2025. Namun, karena hanya 23 pemain yang dapat tampil di pertandingan tersebut, beberapa nama kemungkinan akan dicoret sebelum laga berlangsung.

Setelah hasil imbang yang didapat pada pertemuan pertama di Gelora Bung Karno, Timnas Indonesia kini memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk setidaknya mencuri poin di Sydney. Hasil seri atau kemenangan dalam pertandingan ini akan sangat berarti, membuka peluang Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak edisi 1930, ketika Indonesia masih dikenal dengan nama Hindia Belanda.

Head to Head Indonesia vs Australia: Rekor dan Kenangan Masa Lalu

Berdasarkan catatan head to head Indonesia vs Australia, Timnas Indonesia hanya mencatatkan 1 kemenangan dari total 20 pertemuan. Sementara itu, Australia memenangkan 15 laga, dan sisanya berakhir imbang sebanyak 4 kali.

Satu-satunya kemenangan yang diraih Timnas Indonesia terjadi pada Kualifikasi Piala Dunia 1982 Zona Asia, tepatnya pada 30 Agustus 1981. Pada pertandingan yang digelar di Stadion Senayan (sekarang Gelora Bung Karno), Indonesia yang dilatih oleh pelatih asal Jerman, Bernd Fischer, sukses mengalahkan Australia dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Indonesia dicetak oleh Risdianto pada menit ke-88.

Namun, meski meraih kemenangan bersejarah tersebut, Timnas Indonesia hanya bisa finis di posisi ketiga dengan koleksi 6 poin. Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia 1982 di Spanyol.

Dengan hasil imbang yang diraih di pertemuan pertama dan semangat untuk terus berjuang, Timnas Indonesia akan berusaha sebaik mungkin untuk merebut poin di Sydney. Satu poin atau lebih akan memberikan harapan besar bagi Tim Merah Putih untuk melangkah lebih jauh menuju Piala Dunia 2026.

Head to Head

29/03/2005: Australia vs Indonesia 3-0 (Friendly Match)

28/01/2009: Indonesia vs Australia 0-0 (AFC Asian Cup Qualifiers 2011)

03/03/2010: Australia vs Indonesia 1-0 (AFC Asian Cup Qualifiers 2011)

Advertisement

28/01/2024: Australia vs Indonesia 4-0 (AFC Asian Cup 2023)

10/09/2024: Indonesia vs Australia 0-0 (World Cup Qualifiers 2026)

Ari Nur Cahyo
Penulis