Bola

Link Live Streaming Liga Eropa 2023-2024: Rennes vs AC Milan

sport.fin.co.id - 23/02/2024, 00:00 WIB

Liga Eropa 2023-2024: Rennes vs AC Milan

FIN.CO.ID - Saksikan pertandingan Stade Rennes vs AC Milan dalam lanjutan Liga Eropa 2023-2024.

Pertandingan Rennes vs AC Milan akan berlangsung di Stadion Roazhon Park, pada Jumat, 23 Februari 2024 pukul 00.45 WIB.

Laga Rennes vs AC Milan diprediksi akan menjadi laga seru karena kedua tim akan saling adu serang demi meraih kemenangan.

Rennes mengalami kekalahan atas AC Milan pada leg pertama. Bermain di San Siro Giroud dan kawan kawan berhasil kalahkan Rennes dengan skor 3-0.

BACA JUGA:

Hasil tersebut membuat AC Milang unggu tiga gol pada leg pertama iga Eropa. Rennes harus mencetak lebih dari tiga gol tanpa kebobolan atas lawan AC Milan demi bisa lolos ke babak berikutnya.

Martin Terrier, penyerang Rennes, yakin gol cepat akan membuat AC Milan kelebakan.

Dalam wawancara dengan media Prancis Ouest-France, Terrier mengakui bahwa detail kecil dalam pertandingan melawan AC Milan akan menjadi faktor penentu karena Rennes kali ini akan bermain di depan pendukungnya. 

Dia percaya, jika Rennes mencetak gol cepat, mereka akan membuat AC Milan bingung dan semakin termotivasi karena mendapatkan dukungan yang sangat besar dari penonton.

BACA JUGA:

"Level pertandingannya akan tinggi, tetapi kami tahu bahwa dalam pertandingan Liga Europa, detail-detail kecil bisa menjadi krusial, terutama ketika kami bermain di kandang sendiri," kata Martin Terrier seperti dikutip dari Sempre Milan pada Kamis, 22 Februari 2024.

"Jika kami bisa mencetak gol lebih awal, kami dapat membangkitkan semangat para pendukung dan mereka akan terus menyemangati kami," tambahnya.

Di sisi lain, AC Milan menampilkan salah satu penampilan terbaik mereka musim ini saat mengalahkan Rennes di San Siro dalam leg pertama babak playoff Liga Europa. 

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli sendiri sudah menegaskan pentingnya tetap fokus meskipun tim mereka memiliki keunggulan dan menyebut AC Milan belum tentu lolos ke babak berikutnya. 

BACA JUGA:

Ari Nur Cahyo
Penulis