Jay Idzes Sebut 5 Laga 'Final' Menentukan Masa Depan Venezia di Serie A

sport.fin.co.id - 27/04/2025, 12:04 WIB

Jay Idzes Sebut 5 Laga 'Final' Menentukan Masa Depan Venezia di Serie A

Jay Idzes menegaskan pentingnya 5 pertandingan tersisa bagi Venezia untuk bertahan di Serie A. Tim harus fokus dan berjuang keras

fin.co.id - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, menyatakan bahwa Venezia kini berada di ujung tanduk dalam upayanya bertahan di Serie A. Dengan hanya lima pertandingan tersisa, Idzes meminta rekan-rekannya untuk fokus pada setiap laga "final" yang akan menentukan nasib mereka di kompetisi liga Italia tersebut.

Saat ini, Venezia berada di urutan ke-18 klasemen dengan 25 poin, hanya satu angka di belakang Lecce yang menduduki posisi ke-17, batas aman zona degradasi. Meskipun peluang masih terbuka, setiap pertandingan menjadi sangat krusial bagi tim yang dilatih oleh Eusebio Di Francesco.

Pada pekan ke-33, Venezia hampir saja meraih poin penuh saat bertandang ke Empoli. Mereka sempat unggul 2-1 sebelum akhirnya kebobolan gol penyama kedudukan di menit-menit terakhir, membuat skor berakhir imbang 2-2. Hasil tersebut jelas mengecewakan bagi tim, tetapi Jay Idzes mengingatkan untuk segera melupakan hasil tersebut dan fokus pada laga-laga berikutnya.

"Suasana di ruang ganti agak sulit. Anda mencetak dua gol untuk mengejar ketertinggalan, beberapa detik setelah gol kedua kami kebobolan gol penyeimbang," ungkap Idzes usai pertandingan melawan Empoli, dikutip dari Tutto Venezia Sport.

Ia juga menambahkan, "Beberapa orang kesal dan memang benar, Anda unggul dan kebobolan gol. Sekarang kami harus menatap ke depan bukan ke belakang, ada 5 final dan kami akan selalu berjuang." Menurutnya, mentalitas dan semangat juang menjadi kunci agar Venezia bisa bertahan di Serie A.

Tantangan berat akan dihadapi Venezia pada pekan ke-34 ini, dengan tim besar AC Milan datang ke markas mereka. Laga yang dijadwalkan pada Minggu, 27 April 2025 sore WIB ini akan sangat menentukan apakah mereka bisa merebut poin dari tim raksasa Italia tersebut.

Berikut adalah 5 pertandingan sisa yang harus dilalui Venezia:

  • 27/4: Venezia vs AC Milan
  • 03/5: Torino vs Venezia
  • 11/5: Venezia vs Fiorentina
  • 18/5: Cagliari vs Venezia
  • 25/5: Venezia vs Juventus

Venezia wajib tampil maksimal di setiap pertandingan untuk menjaga harapan bertahan di Serie A. Kekalahan, terutama di laga melawan tim-tim besar seperti AC Milan dan Juventus, akan semakin memperkecil peluang mereka untuk bertahan di liga utama Italia musim depan. (*)

Sigit Nugroho
Penulis