Seri Pembuka MotoGP Qatar 2024, Francesco Bagnaia Jadi yang Tercepat

Seri Pembuka MotoGP Qatar 2024, Francesco Bagnaia Jadi yang Tercepat

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia Juara MotoGP Qatar musim 2024--(Instagram)

FIN.CO.ID - Seri pembuka MotoGP Qatar musim 2024 usai digelar di Sirkuit Internasional Lusail pada Minggu, 10 Maret 2024 waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia keluar sebagai juara setelah menjadi yang tercepat di seri MotoGP Qatar 2024.

Pembalap yang akrab disapa Pecco itu unggul 1,329 detik dari pembalap Red Bull KTM Brad Binder dan Jorge Martin dari Prima Pramac.

Pecco mengatakan bahwa dari hasil latihan dan balapan Sprint, dirinya mengetahui ada hal yang harus diperbaiki.

BACA JUGA:Raih Poin Perdana di MotoGP 2024, Marc Marquez: Saya Sangat Menikmati

BACA JUGA:Francesco Bagnaia Bertekad Perbaiki Performa di Balapan Utama MotoGP Qatar 2024

"Kami tahu ada hal yang harus diperbaiki (dari latihan dan Sprint), dan hari ini adalah hari yang berbeda dengan kemarin. Kami mampu mengontrol motor lebih baik," ujar Bagnaia, dikutip dari Antara, Minggu, 11 Maret 2024.

Pecco yang memulai balapan dari posisi kelima mampu merebut posisi terdepan dari Martin yang telah menjadi pesaing terberatnya pada MotoGP musim lalu.

Bagnaia juga berhasil melewati  Aleix Espargaro (Aprilia Racing), Binder, dan rekan satu timnya, Enea Bastianini. Dia berhasil melaju dengan nyaman di depan sejak lap pertama.

Sementara itu, persingan seru terjadi antara Martin dan Binder. Binder dengan motor KTM RC16 terbaru terus memberikan tekanan kepada Martin.

Dengan agresif Binder terus memberikan tekanan sejak awal balapan, seperti sebelumnya ketika sesi balapan Sprint MotoGP Qatar.

Brad Binder mengatakan bahwa dirinya sudah memprediksi jalannya balapan akan berlangsung sulit. Namun, dia merasa senang karena dapat mengontrol semua dengan baik.

"Saya sangat senang. Hari ini sudah diprediksi akan berlangsung sulit, dan saya merasa senang karena bisa mengontrol semua aspek dengan baik," kata Binder.

"Saya berterima kasih kepada tim saya karena sudah memberikan motor dengan level seperti ini. Semoga kami bisa mempertahankan performa ini di balapan selanjutnya," ujarnya menambahkan.

Sahroni

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.