Bola

Link Live Streaming Liga Inggris 2023-2024: Tottenham Hotspur vs Manchester City

sport.fin.co.id - 15/05/2024, 01:40 WIB

Liga Inggrsi 2023-2024: Tottenham Hotspur vs Manchester City

FIN.CO.ID - Tottenham Hotspur akan melawan Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City akan bermain di Stadion Tottenham Hotspur pada Rabu, 15 Mei 2024 pukul 02.00 WIB.

Manchester City menargetkan tiga poin kemenangan ketika bermain di markas Tottenham Hotspur demi menggeser posisi Arsenal.

Manchester City hanya terpaut 1 poin dengan Arsenal yang kini kokoh di puncak klasemen Liga Inggris 2023-2024.  Jika Man City menang atas Tottenham dipastikan menggeser posisi The Gunners julukan Arsenal.

BACA JUGA:

Namun melawan Tottenham Hotspur di markasnya sendiri bukanlah hal yang mudah bagi Manchester City. Pasukan Pep Guardiola memiliki catatan buruk ketika di Stadion Tottenham Hotspur.

Manchester City belum pernah menang dalam empat kali partai tandang ke sana di Premier League, selalu kalah dan tak mampu mencetak gol. Jika dihitung secara keseluruhan sejak dibuka pada April 2019, Man City enam kali bertanding di sana dan baru sekali menang.

Manchester City mulai meraih kemenangan di markas Tottenham ketika ajang FA Cup bulan Januari. Kemenangan tersebut dicetak oleh Nathan Ake.

Pelatih Pep Guardiola menyebut bahwa para pemain Manchester City sudah terbiasa dengan tekanan sehingga bisa mengambil alih posisi puncak klasemen dari Arsenal.

BACA JUGA:

"Para pemain saya suka bermain dengan tekanan, mereka sudah terbiasa. Para pemain menikmati perasaan ini,” kata Guardiola sebagaimana diwartakan AFP pada Sabtu (11/5).

"Musim ini sama saja, jangan memikirkan apa pun selain pertandingan berikutnya. Fokus untuk memenangkan pertandingan berikutnya kemudian lihat apa yang terjadi. Kami pergi ke London dan mencoba untuk menang," kata Guardiola.

Guardiola menyatakan bahwa timnya tidak boleh lengah pada dua laga tersisa melawan Tottenham dan West Ham. Sebab, secara matematis Arsenal bisa saja kembali memimpin karena selisih antara kedua tim hanya dua poin.

"Pada pertandingan terakhir musim ini melawan West Ham, nasib ada di tangan kami dan itulah yang kami inginkan. Ini akan sulit namun kami siap menghadapi tantangan tersebut," kata bekas pelatih Barcelona itu.

Pada dua laga tersisa, Arsenal akan melakoni laga berat melawan Manchester United dan Everton. Adapun tim peringkat tiga Liverpool melawan Aston Villa dan Wolves.

Ari Nur Cahyo
Penulis