fin.co.id - Fenerbahce akan menjamu Anderlecht di Stadion Sukru Saracoglu dalam laga leg pertama playoff fase gugur Liga Europa, Jumat, 14 Februari 2025, pukul 00.45 WIB.
Pertandingan ini menjadi kesempatan bagi kedua tim untuk meraih keunggulan, sebelum melakoni leg kedua di Belgia.
Fenerbahce, tim yang diasuh oleh Jose Mourinho itu berhasil lolos ke playoff setelah finis di peringkat ke-24 dalam fase liga, mengumpulkan 10 poin dari dua kemenangan, empat hasil imbang, dan dua kekalahan.
Meski berada di posisi terbawah dari tim yang melaju ke fase gugur, Fenerbahce tetap menjadi salah satu kandidat kuat di kompetisi ini.
Rekor kandang mereka di fase grup memang kurang meyakinkan, dengan hanya satu kemenangan dari empat laga. Mereka menang 2-1 atas Union Saint-Gilloise, imbang 1-1 melawan Manchester United, kalah 0-2 dari Athletic Bilbao, dan ditahan 0-0 oleh Lyon.
Namun, performa mereka belakangan ini sangat impresif. Fenerbahce tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir di semua kompetisi, dengan sembilan kemenangan dan tiga hasil imbang.
Jose Mourinho tentu ingin mempertahankan tren positif ini dan mengamankan kemenangan di kandang sebelum bertandang ke Belgia pekan depan.
Baca Juga
Anderlecht datang ke Istanbul dengan modal 14 poin di fase liga, hasil dari empat kemenangan, dua imbang, dan dua kekalahan.
Mereka hanya kalah selisih gol dari Rangers yang berada di batas delapan besar serta Bodo/Glimt yang finis di peringkat sembilan.
Meski hanya menempati peringkat ke-10, performa tandang Anderlecht patut diwaspadai. Mereka berhasil menang 2-1 atas Real Sociedad, imbang 1-1 dengan RFS, menang 2-1 atas Slavia Praha, dan hanya kalah sekali dari empat laga tandang, yakni 0-2 dari Viktoria Plzen.
Namun, konsistensi mereka masih dipertanyakan. Dalam lima laga terakhir di semua kompetisi, Anderlecht hanya meraih dua kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan, termasuk saat kalah 3-4 dari Hoffenheim di Liga Europa.
Rekor Pertemuan dan Statistik Terkini
Secara head-to-head, Fenerbahce unggul atas Anderlecht. Dalam empat pertemuan terakhir, tim asal Turki mencatat tiga kemenangan dan satu hasil imbang:
- 08/11/18 – Fenerbahce 2-0 Anderlecht (Liga Europa)
- 25/10/18 – Anderlecht 2-2 Fenerbahce (Liga Europa)
- 30/08/07 – Anderlecht 0-2 Fenerbahce (Kualifikasi Liga Champions)
- 16/08/07 – Fenerbahce 1-0 Anderlecht (Kualifikasi Liga Champions)
Lima laga terakhir di semua kompetisi:
Fenerbahce (M-M-S-M-M):
- 26/01/25 – Fenerbahce 3-2 Goztepe (Super Lig)
- 31/01/25 – Midtjylland 2-2 Fenerbahce (Liga Europa)
- 02/02/25 – Fenerbahce 3-2 Rizespor (Super Lig)
- 06/02/25 – Fenerbahce 5-0 Erzurumspor FK (Piala Turki)
- 09/02/25 – Alanyaspor 0-2 Fenerbahce (Super Lig)
Anderlecht (M-K-K-S-M):
- 27/01/25 – Anderlecht 4-1 Mechelen (Jupiler Pro League)
- 31/01/25 – Anderlecht 3-4 Hoffenheim (Liga Europa)
- 03/02/25 – Gent 1-0 Anderlecht (Jupiler Pro League)
- 07/02/25 – Antwerp 2-2 Anderlecht (Piala Belgia)
- 09/02/25 – Anderlecht 2-0 Antwerp (Jupiler Pro League)
Prediksi Susunan Pemain
-
Fenerbahce (4-2-3-1):
Egribayrat; Osayi-Samuel, Skriniar, Amrabat, Kostic; Fred, Szymanski; Talisca, Tadic, Saint-Maximin; En-Nesyri.
AdvertisementPelatih: Jose Mourinho
-
Anderlecht (4-3-3):
Coosemans; Sardella, Hey, Adryelson, Augustinsson; Verschaeren, Dendoncker, Stroeykens; Hazard, Dolberg, Huerta.