Marcus Gideon Pensiun, Begini Respons PBSI

Marcus Gideon Pensiun, Begini Respons PBSI

Marcus Gideon Pensiun-fin/diolah-

FIN.CO.ID - Pengumuman pensiun Marcus Fernaldi Gideon dari dunia bulu tangkis profesional membuat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) terkejut. 

Ketua Harian PP PBSI, Alex Tirta, menyatakan bahwa federasi belum menerima konfirmasi resmi dari Marcus terkait keputusannya tersebut. 

"PP PBSI mendapat kabar dari media sosial tentang pensiunnya Marcus. Namun, kami belum menerima keputusan itu secara resmi," ujar Alex, Sabtu, 9 Maret 2024.

Alex menambahkan bahwa PBSI sangat menghormati apa pun keputusan yang diambil oleh Marcus, mengingat prestasi dan dedikasi yang telah ia tunjukkan untuk bulu tangkis Indonesia selama ini. 

Marcus, yang telah menghabiskan 25 tahun kariernya di lapangan bulu tangkis, membuat pengumuman melalui media sosial pada hari Sabtu, tepat di usianya yang ke-33 tahun. 

BACA JUGA:

Bersama dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus telah mencapai banyak prestasi, termasuk menduduki peringkat pertama dunia selama lima tahun.

Selama karier mereka, Marcus dan Kevin, yang dikenal dengan julukan "The Minions", berhasil memenangkan 19 kemenangan dan enam runner up di BWF World Tour, serta 11 kemenangan di BWF Superseries. Duo ini juga berhasil menjuarai beberapa turnamen bergengsi, termasuk All England Open 2018, Indonesia Open 2019, dan BWF World Tour Finals 2021.

PBSI kini menantikan konfirmasi lebih lanjut dari Marcus Fernaldi Gideon untuk menentukan langkah-langkah selanjutnya. Kepergian Marcus dari panggung bulu tangkis profesional akan menjadi akhir dari era keemasan bagi ganda putra Indonesia di kancah internasional.

 

Rizal Husen

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.