FIN.CO.ID - Hasil latihan kedua (FP2) MotoGP Amerika Serikat 2024, Sabtu, 13 April 2024 dini hari WIB.
Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berhasil mencatatkan waktu tercepat 2 menit 01,397 detik di Sirkuit CoTA, Austin, Texas.
Pada posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Maverick Vinales dan Marc Marquez. Vinales terpaut selisih 0,076 detik dan Marquez memiliki catatan waktu 2 menit 01,716 detik.
Pada sesi awal latihan bebas kedua dimulai, Martin langsung tancap gas dan menjadi yang tercepat untuk menempati posisi teratas.
Maverick Vinales berhasil menggusur posisi Enea Bastianini dengan waktu tercepatnya 2 menit 03,036 detik.
Di sesi latihan bebas MotoGP Amerika 2024 ini, Martin tampil melesat dengan catatan waktu terbaik 2 menit 01,397 dan memecahkan rekor waktu satu putaran di CoTA.
Sedangkan sang juara bertahan Francesco Bagnaia harus puas finis di posisi keempat di bawah Marquez.
Hasil FP2 MotoGP Amerika 2024
1. Jorge Martin SPA Pramac Ducati
2. Maverick Viñales SPA Aprilia Racing
3. Marc Marquez SPA Gresini Racing
4. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo
5. Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3
6. Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing
7. Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati
8. Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo