fin.co.id - Berikut jadwal semifinal Copa America 2024 antara Argentina vs Kanada.
Argentina kembali ditantang Kanada dalam semifinal Cop America 2024. Alphonsoe Davis dan kawan-kawan sukses kalahkan Venezuela dama perempat final.
Kanada mengalahkan Venezuela dalam adu babak penalti pada Sabtu (6/7/2024) pagi hari WIB.
Kanada sempat unggul 1-0 melalui Jacob Shaffelburg pada menit ke-13. Venezuela berhasil mencetak gol pada menit ke-65 melalui Salomon Rondon dari sepakan jarak jauh yang tak dapat dibendung oleh kiper Kanada Crepeau. Skor menjadi imbang 1-1 sampai berakhir babak kedua.
Pertandingan Venezuela dan Kanada harus ditentukan melalui babak adu penalti.
Kanada berhasil memastikan kemenangan usai sepakan Wilker Angel tidak berbuah gol ke gawanga yang dijaga Crepeau. Skor berakhir Venezuela 3-4 Kanada.
Hasil ini membuat Kanada menjadi tim kedua lolo semifinal dan akan melawan Argentina.
Baca Juga
Argentina Lolos Semifinal Copa America 2024
Argentina menjadi tim pertama yang lolos ke perempat final Copa America 2024 usai mengalahkan Ekuador melalui babak adu penalti pada Jumat (5/7/2024).
Pertandingan Copa America 2024 yang digelar di Stadion NRG, Argentina sempat unggul terlebih dahulu melalui tandukan Lisandro Martinez yang berbuah gol pada menit ke-35. Tidak banyak peluang gol tercipta pada babak pertama. Masing-masing tim hanya mencatat satu shots on target.
Pada menit-menit akhir laga Kevin Rodriguez membuat gol penyeimbang skor menjadi 1-1 pada menit 90+1. Laga dilanjutkan adu penalti.
Lionel Messi menjadi penendang pertama bagi Argentina namun tendangan panenkanya mengenai mistar gawang Ekuador.
Angel Mena sebagai penendang pertama Ekuador juga gagal setelah ditepis oleh kiper Emiliano Martinez.
Emiliano Martinez menunjukkan kebolehannya dengan menepis penati kedua Ekuador, Alan Minda.
Lalu Julian Alvarez, Mac Allister, Gonzalo Montiel, dan Nicolas Otamendi berhasil cetak hingga mengunci kemenangan Argentina dan lolos ke semifinal.
Argetina vs Kanad