Barcelona vs Atalanta Berakhir Imbang 2-2

sport.fin.co.id - 30/01/2025, 06:31 WIB

Barcelona vs Atalanta Berakhir Imbang 2-2

Pemain Barcelona

fin.co.idBarcelona gagal meraih kemenangan setelah bermain imbang 2-2 melawan Atalanta dalam pertandingan Liga Champions di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Barcelona, Rabu malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Tuan rumah sempat unggul lebih dulu lewat gol Lamine Yamal di menit ke-47, namun keunggulan itu sirna setelah Ederson mencetak gol untuk Atalanta di menit ke-67. Barcelona kembali memimpin berkat sundulan Ronald Araujo lima menit berselang, tetapi Atalanta kembali menyamakan kedudukan lewat gol Mario Pasalic di menit ke-79.

Sejak awal pertandingan, Atalanta tampil berani dengan gaya permainan terbuka meskipun bertindak sebagai tim tamu.

Wojciech Szczesny, kiper Barcelona, dipaksa melakukan penyelamatan dini untuk menggagalkan tembakan Davide Zappacosta. Di sisi lain, Barcelona hampir mencetak gol melalui tendangan melengkung Yamal, tetapi bola masih melebar.

Atalanta juga memberikan ancaman serius, dengan kiper mereka, Marco Carnesecchi, harus bekerja keras untuk menghentikan peluang dari Yamal. Pada menit ke-36, Zappacosta sempat mencetak gol, tetapi VAR menganulirnya karena ia terjebak offside.

Gol pertama akhirnya tercipta di awal babak kedua. Lewandowski mengoper bola ke Raphinha, yang kemudian mengirim umpan kepada Yamal. Pemain muda itu berhasil mengecoh kiper Carnesecchi dan Sead Kolasinac sebelum melesakkan bola ke gawang kosong.

Barcelona mendapatkan beberapa peluang setelah gol tersebut, namun masih bisa dimentahkan oleh Carnesecchi. Atalanta akhirnya berhasil menyamakan skor lewat umpan Raoul Bellanova kepada Zappacosta, yang kemudian memberikan bola kepada Ederson. Setelah melewati Gavi, Ederson melepaskan tembakan kaki kanan yang tak mampu dibendung Szczesny.

Keunggulan Barcelona kembali tercipta lima menit kemudian. Berawal dari sepak pojok Raphinha, Ronald Araujo menyambut bola dengan sundulan yang mengecoh penjaganya dan tidak dapat dihentikan oleh Carnesecchi.

Namun, Atalanta tidak menyerah dan kembali menyamakan skor tujuh menit kemudian. Marten De Roon memberikan umpan terobosan yang diterima Mario Pasalic, dan pemain Kroasia itu berhasil mencetak gol dengan tendangan yang melewati sela kaki Szczesny.

Dengan hasil ini, Barcelona harus puas finis di posisi kedua klasemen akhir dengan 19 poin, sementara Atalanta berada di peringkat sembilan dengan 15 poin dan harus menjalani babak playoff untuk mendapatkan tempat di fase gugur. (*).

Afdal Namakule
Penulis