fin.co.id - Barito Putera akan menghadapi tantangan berat saat menjamu Bali United dalam laga lanjutan pekan ke-24 BRI Liga 1 2024-2025 di Stadion Demang Lehman, Senin 24 Februari 2025.
Tuan rumah Barito Putera baru saja menelan kekalahan 1-2 dari Borneo FC pada pekan sebelumnya. Hasil tersebut menghentikan catatan impresif mereka yang sebelumnya tidak terkalahkan dalam empat laga beruntun.
Meski kalah, Barito Putera memberikan perlawanan sengit di kandang lawan. Kini, skuad asuhan Vitor Tinoco harus segera bangkit dan mengamankan poin penuh agar semakin menjauh dari zona degradasi.
Namun, mereka harus bermain tanpa Matias Mier yang absen akibat akumulasi kartu kuning. Kehilangan pemain kunci ini tentu menjadi tantangan bagi Barito dalam menghadapi serangan agresif Bali United.
Sementara itu, Bali United juga gagal meraih hasil maksimal setelah hanya bermain imbang 1-1 melawan Malut United di kandang sendiri pada pekan ke-23.
Hasil tersebut membuat tim asuhan Stefano Cugurra kehilangan kesempatan untuk naik ke peringkat kedua klasemen. Kemenangan atas Barito Putera menjadi sangat penting agar mereka tetap bersaing di papan atas Liga 1.
Bali United punya lini serang yang tajam. Boris Kopitovic, yang sudah mencetak tiga gol dalam lima laga awalnya bersama Serdadu Tridatu, diprediksi kembali menjadi ancaman utama bagi pertahanan Barito. Kolaborasinya dengan Privat Mbarga dan Irfan Jaya bisa menjadi kunci kemenangan bagi tim tamu.
Baca Juga
Rekor Pertemuan: Tak Pernah Imbang
Dalam lima pertemuan terakhir antara kedua tim, tidak pernah ada hasil imbang. Bali United unggul tipis dengan tiga kemenangan, sementara Barito Putera meraih dua kemenangan.
Pada pertemuan pertama musim ini, Bali United menang dramatis 3-2 atas Barito Putera. Privat Mbarga mencetak salah satu gol dan diyakini kembali memiliki peran penting di laga kali ini.
Perkiraan Susunan Pemain
- Barito Putera (4-2-3-1): Satria Tama, Aditiya Daffa, Renan Alves, Anderson Nascimento, Novan Sasongko, Tegar Infantrie, Levy Madinda, Rizky Pora, Eksel Runtukahu, Lucas Morealatto, Jaime Moreno
- Pelatih: Vitor Tinoco
- Bali United (4-3-3): Adilson Maringa, Novri Setiawan, Jaimerson Xavier, Elias Dolah, Ricky Fajrin, Brandon Wilson, Irfan Jaya, Sidik Saimima, Privat Mbarga, Boris Kopitovic, Rahmat Arjuna
- Pelatih: Stefano Cugurra
Head to Head dan Performa Terakhir
Lima Pertemuan Terakhi
- Bali United 3-2 Barito Putera (27 September 2024)
- Barito Putera 4-3 Bali United (4 Maret 2024)
- Bali United 2-1 Barito Putera (27 Agustus 2023)
- Bali United 1-2 Barito Putera (5 Februari 2023)
- Barito Putera 1-2 Bali United (18 Agustus 2022)
Lima Laga Terakhir Barito Putera
- Madura United 2-4 Barito Putera (18 Januari 2025)
- Barito Putera 3-0 Persebaya (25 Januari 2025)
- Persik Kediri 1-1 Barito Putera (31 Januari 2025)
- Barito Putera 2-1 Semen Padang (8 Februari 2025)
- Borneo 2-1 Barito Putera (16 Februari 2025)
Lima Laga Terakhir Bali United
- Semen Padang 1-5 Bali United (20 Januari 2025)
- Bali United 3-2 Borneo (28 Januari 2025)
- Arema 1-0 Bali United (3 Februari 2025)
- PSS Sleman 1-2 Bali United (9 Februari 2025)
- Bali United 1-1 Malut United (17 Februari 2025)
Prediksi Pertandingan
Barito Putera memiliki motivasi tinggi untuk meraih kemenangan di hadapan pendukungnya sendiri. Namun, absennya Matias Mier bisa menjadi faktor yang memengaruhi keseimbangan tim di lini tengah.
Sementara itu, Bali United memiliki lini serang yang lebih tajam. Duet Boris Kopitovic dan Privat Mbarga diprediksi akan kembali menjadi ancaman utama bagi lini pertahanan Barito.
Laga ini diprediksi akan berlangsung sengit dengan tempo tinggi, mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan poin penuh. Barito Putera punya keuntungan sebagai tuan rumah, tetapi Bali United memiliki kualitas serangan yang lebih baik.
Prediksi Skor: Barito Putera 1-2 Bali United