Ipswich Town Resmi Degradasi, Chelsea Naik ke Lima Besar Klasemen Liga Inggris

sport.fin.co.id - 27/04/2025, 08:32 WIB

Ipswich Town Resmi Degradasi, Chelsea Naik ke Lima Besar Klasemen Liga Inggris

Ipswich Town resmi terdegradasi, sementara Chelsea menembus lima besar klasemen Liga Inggris 2025 (Sumber X @premierleague)

fin.co.id - Pekan ke-34 Liga Inggris 2024/2025 menghadirkan sejumlah drama besar, salah satunya nasib tragis Ipswich Town. Usai kalah 0-3 dari Newcastle United pada Sabtu, 26 April 2025 malam WIB, Ipswich dipastikan terdegradasi ke Championship musim depan.

Bermain di St. James' Park, Ipswich tak mampu membendung gempuran Newcastle. Tiga gol dicetak Alexander Isak, Dan Burn, dan William Osula, mengunci kemenangan telak The Toon Army.

Kekalahan ini membuat Ipswich terbenam di peringkat 18 klasemen Liga Inggris dengan 21 poin. Dengan hanya empat laga tersisa, mustahil bagi tim besutan Kieran McKenna mengejar West Ham United yang duduk di posisi 17 dengan 36 poin.

Di sisi lain, West Ham sendiri juga menelan kekalahan. Bertandang ke markas Brighton & Hove Albion, The Hammers takluk 2-3 dan gagal menjauh dari zona degradasi.

Sementara itu, Chelsea sukses memanfaatkan momentum untuk naik ke lima besar klasemen. The Blues menumbangkan Everton dengan skor tipis 1-0 di Stamford Bridge. Nicolas Jackson jadi pahlawan lewat gol tunggalnya di menit ke-27.

Kemenangan ini membawa Chelsea mengoleksi 60 poin dan menggeser Nottingham Forest dari posisi lima. Namun, Forest yang juga memiliki 60 poin masih punya peluang merebut kembali tempat tersebut saat menghadapi Brentford pada Jumat, 25 April 2025 mendatang.

Di laga lain, Leicester City semakin terpuruk usai dibantai Wolverhampton Wanderers 0-3 di Molineux Stadium. Gol-gol dari Matheus Cunha, Jorgen Strand Larsen, dan Rodrigo Gomes mengukuhkan Wolverhampton di posisi ke-13 dengan 41 poin, sedangkan Leicester tetap terjebak di peringkat 19.

Hasil Lengkap Pekan ke-34 Liga Inggris:

Rabu, 23 April 2025

  • Manchester City 2-1 Aston Villa

Kamis, 24 April 2025

  • Arsenal 2-2 Crystal Palace

Sabtu, 26 April 2025

  • Chelsea 1-0 Everton
  • Wolves 3-0 Leicester City
  • Newcastle 3-0 Ipswich Town
  • Brighton 3-2 West Ham
  • Southampton 1-2 Fulham

Minggu, 27 April 2025

  • Bournemouth vs Manchester United (20.00 WIB)
  • Liverpool vs Tottenham (22.30 WIB)

Jumat, 2 Mei 2025

  • Nottingham Forest vs Brentford (01.30 WIB

Dengan hasil ini, persaingan di Liga Inggris musim ini makin sengit, baik di papan atas maupun bawah. Siapakah yang akan bertahan hingga akhir? Menarik untuk dinantikan! (*)

Sigit Nugroho
Penulis