Prediksi Skor Genoa vs Juventus di Serie A: Sejarah Berpihak kepada Si Nyonya Tua!

sport.fin.co.id - 31/08/2025, 19:57 WIB

Prediksi Skor Genoa vs Juventus di Serie A: Sejarah Berpihak kepada Si Nyonya Tua!

fin.co.id - Juventus bersiap menghadapi ujian tandang pertama ke markas Genoa di Stadio Luigi Ferraris, Minggu, 31 Agustus 2025, pukul 23.30 WIB.

Bianconeri membuka perjalanan di Serie A musim ini dengan hasil yang memuaskan. Setelah menaklukkan Parma pada laga perdana.

Kemenangan atas Parma hadir lewat gol debut Jonathan David dan tambahan dari Dusan Vlahovic yang masuk sebagai pemain pengganti. Meski sempat kehilangan Andrea Cambiaso akibat kartu merah, Juve tetap tampil solid dan meraih tiga poin penuh.

Musim ini, Juve kembali ditangani Igor Tudor yang mendapat kontrak lebih panjang setelah sukses menstabilkan tim musim lalu.

Sang pelatih asal Kroasia bahkan baru saja mencatat kemenangan ke-150 sepanjang kariernya, dan hanya sekali kalah dalam 10 laga Serie A bersama Juventus.

Rekam Jejak Unggul di Marassi

Sejarah juga berpihak pada Juventus. Dalam 10 pertemuan terakhir melawan Genoa di Serie A, Juve hanya menelan satu kekalahan. Bahkan musim lalu, Vlahovic mencetak dua gol saat Si Nyonya Tua menang 3-0 di stadion yang sama.

Namun, kali ini situasi berbeda. Genoa kini ditangani mantan gelandang Juve, Patrick Vieira. Ia membawa Rossoblu finis di papan tengah musim lalu dan memulai musim baru dengan hasil imbang melawan Lecce setelah sebelumnya menang telak 3-0 atas Vicenza di Coppa Italia.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Juventus datang dengan sejumlah absensi penting. Andrea Cambiaso harus menjalani hukuman larangan bermain dua laga, sementara Juan Cabal dan Fabio Miretti masih cedera. Dengan kondisi tersebut, Weston McKennie berpotensi dimainkan di sisi sayap.

Jonathan David diprediksi kembali menjadi andalan di lini depan, berduet dengan Kenan Yildiz yang tampil impresif sejak Maret lalu dengan 11 keterlibatan gol di semua kompetisi.

Di kubu Genoa, kehilangan top skor musim lalu Andrea Pinamonti membuat Lorenzo Colombo dipercaya memimpin lini depan. Ia akan mendapat dukungan dari trio kreatif Valentin Carboni, Nicolae Stanciu, dan Arthur Gronbaek.

Meski Caleb Ekuban dan Sebastian Otoa absen, bek Leo Ostigard diperkirakan sudah cukup fit untuk kembali ke starting XI.

Perkiraan Susunan Pemain

  • Genoa (4-2-3-1): Leali; Norton-Cuffy, Ostigard, Vasquez, Martin; Frendrup, Masini; Carboni, Stanciu, Gronbaek; Colombo.
  • Juventus (3-4-2-1): Di Gregorio; Gatti, Bremer, Kelly; Kalulu, Thuram, Locatelli, McKennie; Conceicao, Yildiz; David.

Prediksi Pertandingan

Juventus memang masih harus membuktikan apakah mereka siap bersaing dalam perburuan gelar musim ini.

Namun, dengan catatan apik melawan Genoa serta performa menjanjikan di laga pembuka, Bianconeri diprediksi cukup kuat untuk mengamankan kemenangan tandang.

Prediksi skor: Genoa 1-2 Juventus

Sahroni
Penulis