fin.co.id - PSV Eindhoven akan memulai perjalanan mereka di Liga Champions musim 2025/26 dengan menjamu debutan asal Belgia, Union SG, di Philips Stadion, Selasa, 16 September 2025, pukul 23.45 WIB.
Laga ini akan menjadi pertemuan resmi pertama kedua tim setelah sebelumnya sempat bertemu di laga uji coba pramusim, di mana PSV menang tipis 1-0.
PSV datang dengan tekad bangkit setelah musim lalu menelan kekalahan telak 1-7 dari Arsenal di ajang yang sama.
Hasil itu masih menyisakan luka, sehingga skuad asuhan Peter Bosz bertekad mengawali kampanye dengan lebih meyakinkan.
Sebagai juara bertahan Eredivisie dua musim beruntun, PSV lolos langsung ke fase grup Liga Champions.
Meski sempat tergelincir saat kalah dari Telstar, mereka segera bangkit dengan menaklukkan NEC dalam laga penuh gol akhir pekan lalu.
Dengan empat kemenangan dari lima laga liga dan lima kemenangan dari enam pertandingan di semua ajang, performa PSV cukup menjanjikan.
Baca Juga
Namun, catatan sejarah tidak berpihak pada mereka. PSV belum pernah menang dalam laga kompetitif menghadapi klub Belgia di kompetisi Eropa, semuanya saat bertemu Anderlecht pada periode 1991–2000.
Performa Union SG
Union SG datang dengan semangat tinggi. Tim berjuluk The Old Lady ini baru saja menorehkan sejarah dengan menjuarai liga Belgia untuk pertama kalinya dalam 90 tahun, sekaligus memastikan tiket ke Liga Champions.
Meski baru debut, mereka sudah terbiasa tampil di kompetisi Eropa lewat Liga Europa tiga musim terakhir.
Musim ini Union masih tampil konsisten. Dari tujuh laga liga, mereka mencatat lima kemenangan dan belum terkalahkan, hanya tersendat di laga Piala Super melawan Club Brugge.
Akhir pekan lalu, Union sukses menang 1-0 di markas Dender, mempertegas posisi mereka di puncak klasemen liga Belgia.
Dengan catatan 15 gol dan hanya tiga kali kebobolan dalam tujuh laga terakhir, kekuatan ofensif dan pertahanan mereka patut diwaspadai.
Kondisi Skuad
PSV kemungkinan tidak bisa diperkuat Armando Obispo akibat cedera kepala, sementara Alassane Plea, Wessel Kuhn, dan Mauro Junior juga absen.
Di lini depan, Ricardo Pepi yang mencetak dua gol akhir pekan lalu diprediksi akan kembali dipercaya sebagai ujung tombak.