fin.co.id - Pertarungan penuh drama tersaji di Allianz Stadium ketika Juventus harus puas menutup laga dengan skor 4-4 melawan Borussia Dortmund pada matchday pertama fase liga Liga Champions 2025/2026, Rabu 17 September 2025 dini hari WIB.
Sejak babak pertama, Dortmund lebih dominan dalam penguasaan bola, namun Juventus justru tampil lebih berbahaya. Kenan Yildiz dan Jonathan David sempat mengancam, meski peluang mereka belum berbuah gol. Juventus juga sempat memprotes insiden handball di kotak penalti Dortmund, tetapi wasit bergeming. Hingga turun minum, skor masih 0-0, walau intensitas pertandingan terus meningkat.
Ledakan gol terjadi di babak kedua. Dortmund membuka keunggulan lewat sepakan keras Karim Adeyemi. Juventus langsung merespons melalui gol indah Kenan Yildiz yang melepaskan tembakan melengkung ke pojok atas gawang, mirip dengan gol ikonik idolanya Alessandro Del Piero ke gawang lawan yang sama. Namun, keunggulan Dortmund segera kembali setelah Felix Nmecha mencetak gol hanya semenit kemudian.
Ketegangan semakin terasa menjelang akhir laga. Dusan Vlahovic yang masuk dari bangku cadangan mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Namun, kesalahan Michele Di Gregorio dan penalti Ramy Bensebaini membuat Dortmund unggul 4-2. Ketika laga tampak akan berakhir untuk kemenangan tim tamu, Vlahovic kembali mencatatkan namanya di papan skor pada masa injury time.
Striker asal Serbia itu kemudian mengirimkan umpan matang yang disambut sundulan Lloyd Kelly hingga gawang Kobel bergetar. VAR sempat meninjau momen itu, sebelum akhirnya mengesahkan gol penutup yang membuat laga berakhir imbang 4-4.
Menariknya, laga ini masuk dalam sejarah Liga Champions. Pertemuan Juventus melawan Dortmund menjadi pertandingan kedua dalam ajang ini yang menghasilkan delapan gol di babak kedua, setelah sebelumnya Bayern Munich melawan Dinamo Zagreb pada September 2024.