Geger! Bojan Hodak Siap Tangani Timnas Indonesia? Ini Respons Manajemen Persib Bandung

sport.fin.co.id - 12/11/2025, 07:22 WIB

Geger! Bojan Hodak Siap Tangani Timnas Indonesia? Ini Respons Manajemen Persib Bandung

Geger! Bojan Hodak Siap Tangani Timnas Indonesia? Ini Respons Manajemen Persib Bandung

fin.co.id - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak dirumorkan akan menjadi pelatih baru Timnas Indonesia menggantikan Patrick Kluivert.

Bojan Hodak dikaitkan akan menaungi Timnas Indonesia dalam waktu dekat, pelatih Persib dinilai punya rekam jejak mentereng dan hasilkan trofi bergengsi bersama timnya.

Bojan Hodak membawa Persib meraih gelar juara back to back Liga Indonesia serta tampil meyakinkan di AFC Champions League Two 2025-2026. Kehadiran pelatih asal Kroasia diharapkan menjadi obat bagi Timnas Indonesia yang gagal ke Piala Dunia 2026.

Sampai saat ini Bojan Hodak belum memberikan tanggapannya mengenai rumor jadi pelatih Timnas Indonesia. Namun manajemen Persib, Adhitia Putra Herawan angkat bicara.

“Bojan Hodak kontraknya (di Persib) masih aman sampai akhir musim (Super League 2025-2026),” kata Adhitia.

“Ini karena ada yang lempar isu, padahal kami sedang fokusnya ke ACL (AFC Champions League Two) jadi kami enggak mau dulu nanggepin, dan Bojan juga saya tahu enggak menanggapi isu tersebut,” paparnya.

Adhitia meneruskan jika Bojan Hodak bersama jajarannya fokus menyiapkan Persib untuk menatap laga berikutnya.

"Coach Bojan sedang pulang ke Kroasia dan beberapa hari lagi dia akan kembali,” kata Igor Tolic asisten pelatih Persib Bandung.
“Saya tidak tahu apa-apa, saya membaca ada banyak rumor. Rumor hanyalah rumor dan kami hanya fokus untuk Persib,” kata Tolic.

Star pelatih kini sedang menyiapkan tim untuk melawan Dewa United pada pekan ke-13 BRI Super League 2025-2026 di Stadion GBLA. setelah itu Maung Bandung akan melakoni laga menentukan lawan Lion City Sailors FC di AFC CHmapions League Two (ACL 2).

“Jadi kami hanya ingin menang ketika melawan Dewa dan setelah itu kami akan menghadapi pertandingan yang sangat sulit (vs Lion City Sailors). Kami punya 10 poin di AFC Champions League Two tapi kami belum lolos,” tuturnya.

“Jadi kami harus menatap semua dengan serius, kami juga ingin melanjutkan kemenangan di liga, kami tidak punya waktu untuk (membahas) rumor,” ucap Tolic.

Ari Nur Cahyo
Penulis