fin.co.id - Ibrahima Konate memberi isyarat bahwa dirinya belum menerima tawaran kontrak baru dari Liverpool, meski beberapa laporan sebelumnya menyebutkan hal sebaliknya.
The Reds memanfaatkan jeda internasional November untuk mengevaluasi performa, setelah kekalahan dari Manchester City akhir pekan lalu membuat mereka terlempar ke posisi kedelapan klasemen Premier League.
Sepanjang musim ini, Liverpool tampil rapuh di lini pertahanan. Konate, yang sebelumnya tampil solid pada musim 2024–25 saat membantu tim meraih gelar juara, belum mampu mengulangi performa terbaiknya.
Penurunan ini memunculkan spekulasi bahwa situasi kontraknya memengaruhi penampilannya.
Bek berusia 26 tahun itu akan berstatus bebas transfer di akhir musim jika tidak ada kesepakatan baru yang tercapai.
Dalam wawancara bersama RMC Sport, dilansir Sports Mole, saat membela Timnas Prancis, Konate membantah rumor bahwa Liverpool telah mengajukan proposal kontrak baru.
“Saya melihat banyak berita. Katanya Liverpool memberi saya tawaran baru, saya tidak tahu dari mana informasi itu muncul. Agen saya masih berdiskusi dengan Liverpool. Saya berharap keputusan bisa segera dibuat agar dapat saya umumkan,” ujarnya.
Baca Juga
Nama Konate sendiri kerap dikaitkan dengan Real Madrid, klub yang sebelumnya sukses memboyong Trent Alexander-Arnold dari Anfield ke Santiago Bernabeu.
Pada musim lalu, Konate menjadi salah satu bek tengah paling konsisten di liga. Liverpool bahkan mencatatkan 14 clean sheet, terbanyak di antara peserta Premier League.
Namun musim ini, sang pemain kesulitan memenangkan duel satu lawan satu dan terlihat kesulitan menjaga area sayap, yang justru merupakan sektor terbaiknya selama ini.
Jika benar minat Real Madrid telah memengaruhi fokusnya, Liverpool mungkin perlu lebih cepat menyiapkan rencana kepergian sang bek ketimbang menunggu hingga akhir musim.
Selain itu, riwayat cedera Konate juga menjadi pertimbangan. Klub harus menimbang kembali apakah layak memberikan kontrak besar kepada pemain yang kerap dibekap masalah fisik.
Liverpool sebenarnya sudah bergerak mencari opsi di bursa transfer sebelumnya.
Mereka berusaha mendatangkan Marc Guehi dari Crystal Palace, dan mengingat sang bek Inggris akan berstatus bebas transfer di akhir musim, peluang untuk merekrutnya musim panas nanti cukup terbuka.
Nama lain yang terus dikaitkan adalah Nico Schlotterbeck dari Borussia Dortmund.