Pedro Acosta Jadi Sorotan dalam Balapan MotoGP Qatar 2024

Pedro Acosta Jadi Sorotan dalam Balapan MotoGP Qatar 2024

Pedro Acosta di MOTOGP Qatar 2024--

FIN.CO.ID – Acosta menjadi perhatian utama dalam balapan MotoGP Qatar 2024 yang berlangsung di Sirkuit Lusail, Doha, Qatar, pada Senin 11 Maret 2024.

Kecepatan dan keterampilan balapnya membuatnya menjadi sorotan dalam perlombaan tersebut.

Pedro Acosta menunjukkan kecepatan yang luar biasa pada paruh awal balapan MotoGP Qatar 2024 dan berhasil mengatasi beberapa pembalap senior.

Bahkan, Pedro Acosta juga terlibat dalam pertarungan sengit dengan juara dunia delapan kali, Marc Marquez, memberinya peluang untuk mengejar posisi podium di Sirkuit Lusail.

Pembalap Tim Gresini Ducati, Marc Marquez, memberikan pujian kepada rivalnya, Pedro Acosta, atas penampilannya dalam balapan MotoGP Qatar 2024. 

BACA JUGA:Luigi Dall’Igna: Bagnaia Ambil Risiko Besar untuk Menang di MotoGP Qatar 2024

Meskipun sempat terlampaui oleh pembalap GasGas Tech3 tersebut, Marquez mengungkapkan kagumnya terhadap gaya balapan yang ditunjukkan oleh Acosta.

Memulai dari posisi kedelapan, Pedro Acosta mampu melaju dengan cepat dan berjuang untuk merebut posisi tiga besar dalam balapan tersebut.

Setelah hanya lima putaran, kedua pembalap Spanyol itu terlibat dalam aksi saling salip di lintasan balapan.

Bahkan, dalam perjalanannya tersebut, Acosta berhasil melampaui Marc Marquez, yang memberikan kesempatan bagi Marquez untuk melihat gaya balapan unik dari pembalap rookie MotoGP 2024 tersebut.

Dibandingkan dengan debut Marquez di MotoGP pada tahun 2013, Acosta memulai debutnya di kelas utama pada usia yang lebih muda daripada Marquez saat berusia 20 tahun pada saat debutnya. 

BACA JUGA:Debut Bersama Ducati di MotoGP Qatar 2024, Marc Marquez: Permulaan untuk Bekerja Lebih Baik

Pembalap berusia 19 tahun itu menunjukkan agresivitas yang luar biasa dalam penampilan debutnya di kelas utama.

Namun, sayangnya, Acosta tidak mampu menjaga tingkat persaingan dalam balapan tetap konsisten. 

Aulia Yesella

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.