Link dan Jadwal MPL ID S13: Aura vs Geek, Onic VS BTR, dan RRQ vs AE

Link dan Jadwal MPL ID S13: Aura vs Geek, Onic VS BTR, dan RRQ vs AE

Link dan Jadwal MPL ID Season 13 [email protected]

FIN.CO.ID - Mobile Legends Profesioal league Indonesia (MPL ID) season 13 akan bergulir hari Sabtu, 30 Maret 2024.

MPL ID season 13 akan bergulir langsung di MPL Arena, Jakarta atau kalian bisa tonton secara live.

MPL ID s13 hari ini menyajikan enam tim yang akan berlaga hari ini, seperti; Aura vs Geek Fam, Onic vs Bigetron, dan RRQ vs Alter Ego.

Semua tim esports mencoba menampilkan yang terbaik demi bisa meraih poin kemenangan.

BACA JUGA:


Pada minggu ke-4 MPL ID S13, Onic kembali menelan kekalahan 1-2 atas Dewa Esports. Sosok Drian menjadi kunci kemenangan Dewa yang berhasil kalahkan mantan timnya.

Match ketiga, Drian menggunakan hero roamer 'Marsha'. Dengan kapabilitas yang cepat dan darah yang tebal, Drian berhasil membombardir pertahanan Onic.

Lantas apakah Onic Esports berhasil bangkit dari kekalahannya dan bersiap melawan BTR.

Selain itu ada Aura Fire melawan Geek Fam. Kedua tim ini merupakan 'kuda hitam' di MPL ID season 13.

BACA JUGA:


Dalam klasemen MPL ID S13, Aura Fire dan Geek Fam ada diposisi tengah klasemen.

Berikutnya duel Aura Fire dan Geek Fam akan menjadi duel roamer terbaik asal Philipina yakni Yawi melawan Baloyskie.

Pada laga penutup akan menyajikan pertandingan RRQ vs Alter Ego. RRQ telah melakukan belanja pemain saat menuju MPL ID S13.


RRQ mendatangkan dua pemain veterannya yakni Vynn dan Lemon saat melawan Tora.

Patut disaksikan pertandingan RRQ melawan Alter Ego untuk bisa melihat para pemain lebih dekat.Berikut ini akan memberikan jadwalnya.

BACA JUGA:


Jadwal MPL ID S13 Minggu ke 4

Aura Fire vs Geek Fam Pukul 15.00 WIB

Onic vs BTR pukul 18.30 WIB

RRQ vs Alter Ego pukul 21.20 WIB.

Seperti yang kita ketahui bersama, babak Regular Season ini akan menggunakan format Best of 3 (BO3). Tim yang berhasil memenangkan pertandingan akan mendapat satu poin kemenangan, sedangkan yang kalah akan membawa hasil yang nihil. 

Pada tahap Regular Season akan menyaring 6 tim teratas di mana mereka akan lolos ke babak Playoff. Sedangkan 3 tim terbawah otomatis akan tereliminasi.

Bagi kalian ingin menonton MPL ID S13 bisa saksikan melalui channel Youtube MPL ID S13 (klik di sini)

 

Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.