Fluminense vs Bahia: Analisis, Head-to-Head dan Prediksi Skor!

sport.fin.co.id - 10/09/2025, 20:19 WIB

Fluminense vs Bahia: Analisis, Head-to-Head dan Prediksi Skor!

fin.co.id - Fluminense akan kembali beraksi dalam ajang Copa do Brasil dengan menghadapi Bahia di Maracana, Kamis, 11 September 2025, pukul 05.00 WIB.

Pertandingan ini diyakini akan berlangsung sengit, mengingat kedua tim sama-sama membawa modal yang cukup berbeda dari laga terakhir mereka.

Fluminense datang dengan catatan imbang tanpa gol saat bersua Santos di Serie A.

Dalam laga tersebut, pasukan Renato Gaúcho menguasai 50% bola dengan mencatatkan 5 tembakan, namun sayangnya tak ada satu pun yang tepat sasaran. Sebaliknya, Santos melepaskan 9 percobaan dengan 2 on target.

Dari enam laga terakhir, Fluminense berhasil mencetak total 8 gol, rata-rata 1,33 gol per pertandingan.

Meski tidak terlalu produktif, konsistensi lini depan masih menjadi modal penting untuk laga ini.

Performa Bahia

Berbeda dengan Fluminense, Bahia datang dengan motivasi membalas kekalahan telak dari Mirassol di ajang Serie A.

Saat itu, Bahia menguasai 61% penguasaan bola dan melepaskan 13 tembakan (6 on target). Gol untuk Bahia datang dari gol bunuh diri Ronaldo (30’) dan Nestor (88’).

Namun, lini pertahanan mereka keropos setelah kebobolan 4 gol melalui Victor, Francisco Da Costa, Alesson, dan Cristian Renato.

Dalam enam laga terakhir, skuad asuhan Rogério Ceni mencetak 9 gol dan juga kebobolan jumlah yang sama, menunjukkan keseimbangan yang belum stabil antara menyerang dan bertahan.

Head-to-Head

Berdasarkan catatan pertemuan sejak Juni 2023, duel Fluminense dan Bahia berlangsung cukup ketat.

Dari enam laga terakhir, Fluminense menang 2 kali, Bahia 3 kali, sementara satu laga lainnya berakhir imbang.

Total 15 gol tercipta dalam periode tersebut, 7 untuk Fluminense dan 8 untuk Bahia, dengan rata-rata 2,5 gol per pertandingan.

Kondisi Skuad

  • Fluminense: Renato Gaúcho hanya kehilangan Samuel Xavier yang mengalami masalah pada paha. Selebihnya, skuad bisa diturunkan secara penuh.
  • Bahia: Rogério Ceni menghadapi krisis pemain. Beberapa nama dipastikan absen, di antaranya André Dhominique (cedera ligamen), Erick Pulga, Caio Alexandre, Erick, dan Ademir (hamstring), serta Kanu (cedera otot).

Prediksi Skor

Melihat kondisi terkini, Fluminense diprediksi lebih dominan dalam penguasaan bola dan memiliki peluang lebih besar menciptakan gol.

Meski Bahia masih bisa menghadirkan ancaman lewat serangan balik, kelemahan lini belakang mereka bisa menjadi titik lemah.

Sahroni
Penulis