Bola

Link Live Streaming Euro 2024: Rumania vs Ukraina

sport.fin.co.id - 17/06/2024, 19:40 WIB

Rumania vs Ukraina Euro 2024

Tak lebih baik

Dari total 16 pertandingan yang dijalani Rumania dari enam edisi Piala Eropa sebelumnya, tim ini hanya memenangkan satu pertandingan. 10 dari 16 pertandingan itu berakhir dengan kekalahan.

Ini yang mungkin membuat orang tak terlalu antusias melihat Rumania menjadi pemenang pertandingan di Allianz Arena nanti malam itu.

Persentase kemenangan mereka dalam putaran final Euro yang hanya 6 persen adalah yang paling rendah dalam semua edisi Piala Eropa. Rata-rata gol yang mereka pun sangat rendah, hanya 0,63 gol per pertandingan.

Baca Juga

Meskipun demikian, tim asuhan Edward Iordanescu itu memiliki keyakinan kuat bakal melangkah lebih dari sekadar fase grup, terutama karena memuncaki Grup I babak kualifikasi Euro 2024, di atas Swiss yang menjadi kekuatan baru di Eropa era ini.

Iordanescu menjadi manajer pertama yang mengantarkan Rumania berkompetisi kembali dalam sebuah turnamen utama sepak bola, sejak ayahnya, Anghel Iordanescu, melakukannya pada Euro 2016.

Sementara itu, catatan Ukraina selama mengikuti Piala Eropa juga tidak lebih baik dari Rumania. Mereka kalah dalam delapan dari 11 pertandingan Piala Eropa yang pernah diikutinya. Tingkat kekalahan Ukraina mencapai 73 persen.

Tim asuhan Serhiy Rebrov ini mesti sport jantung dahulu sebelum memastikan tiket Euro 2024 lewat gol menit-menit terakhir yang disarangkan oleh Mykhailo Mudryk dalam final playoff melawan Islandia akhir Maret tahun ini yang berkesudahan 2-1 untuk Ukraina.

Jadi, kedua tim sebenarnya tak lebih baik antara satu sama lain. Yang ada, mereka adalah dua tim yang kekuatannya seimbang yang sama-sama berpeluang memenangkan laga ini.

Baca Juga

Namun, jika statistik pertemuan menjadi ukuran untuk menaksir siapa yang paling berpeluang memenangkan laga di Grup E ini, maka Ukraina berada di atas angin.

Mereka tak terkalahkan dalam tiga pertemuan terakhir dengan Rumania; menang dua kali dan seri satu kali dalam periode 2010-2016. Tapi Rumania memenangkan tiga pertemuan pertama dalam periode 2001-2003.

Polesan liga-liga elite Eropa

Nicolae Stanciu yang bermain di Liga Arab Saudi dan kapten Rumania, menjadi pemain terpenting Rumania, terutama karena pengalamannya dalam mengikuti turnamen besar sepak bola.

Setelah itu, pelatih Edward Iordanescu bisa berharap kepada bek tengah muda yang bermain untuk Tottenham Hotspur, Radu Dragusin.

Bek tengah berusia 22 tahun ini diharapkan menularkan pengalamannya bermain di level tinggi di Liga Inggris dan Serie A Italia, ke kancah Euro 2024 sehingga Rumania berjaya seperti mereka melewati dengan mulus babak kualifikasi turnamen itu.

Ari Nur Cahyo
Penulis