Bola

Begini Kondisi Shin Tae-yong Usai Dilarikan ke Rumah Sakit Jelang Laga Timnas vs Irak

FIN.CO.ID- Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia dilarikan ke rumah sakit guna mendaparkan perawatan akibat terserang flu. Padahal, timnas Indonesia akan berhdapan dengan Irak di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Stadion Utama Gelora Karno (SUGBK) Jakarta akan menjadi venue laga yang ditunggu-tunggu antara timnas Indonesia kontra Irak pada Kamis, 6 Juni 2024 sekitar pukul 16.00 WIB.

Jelang laga Timnas Indonesia melawan Irak, Shin Tae-yong mengungkap dirinya sempat mengalami serangan flu.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut kini mengaku pulih usai mendapat perawatan.

Baca Juga

"Memang ada agenda check-up sedikit (di rumah sakit), tetapi saya baik-baik saja saat ini," ungkap STY ketika preskon di hotel Sultan, Jakarta pada Rabu, 5 Juni 2024.

Shin Tae-yong mengonfirmasi bahwa dirinya memang sempat sakit flu. Dia sempat dirawat di rumah sakit karena gejalanya agak parah.

“Saya hanya ada gejala flu, tapi karena gejalanya agak parah jadi saya ke rumah sakit untuk cek,” kata Shin Tae-yong

Pelatih 53 tahun ini meminta anak asuhnya agar tetap enjoy jelang melawan Irak. Meski punya rekor buruk dalam pertemuan sebelumnya dan secara peringkat terpaut cukup jauh, Shin berpesan agar skuad Merah Putih tidak kalah sebelum bertanding.

“Sekarang para pemain semestinya bisa enjoy dan menikmati saja pertandingan besok lawan Irak, daripada kita takut. Kita pasti bisa menunjukkan bahwa angka di peringkat FIFA itu hanya sekadar angka,” tuturnya.

Baca Juga

Sebelumnya, Managing Director PT Garuda Sepakbola Indonesia (GSI), Marshal Masita mengatakan, Shin Tae-yong dibawa ke rumah sakit lantaran stres jelang pertandingan timnas Indonesia Vs Irak.

"“Ini laga yang penting bagi timnas Indonesia. Shin Tae-yong sampai stres dan kemarin pagi dibawa ke rumah sakit," kata Marshal kepada awak media.

“Shin Tae-yong merasakan adanya tekanan. Kalian sudah pada tahu belum kabar itu,” ujar Marshal, menambahkan. (*)

Admin
Penulis